33 Kasus Baru Covid-19 Kabupaten Cirebon, Total 1.324 Terkonfirmasi, Meninggal 79 Orang

33 Kasus Baru Covid-19 Kabupaten Cirebon, Total 1.324 Terkonfirmasi, Meninggal 79 Orang

CIREBON - Kasus terkonfirmasi Covid-19 di Kabupaten Cirebon bertambah lagi. Data per Sabtu (7/11) ada penambahan 33 kasus baru. Sehingga total kasus terkonfirmasi saat ini berjumlah 1.324 orang.

Dari total 1.324 kasus tersebut, saat ini sudah ada 905 orang yang sudah dinyatakan sembuh. Sementara untuk yang masih dalam perawatan rumah sakit atau isolasi mandiri sebanyak 340 orang.

Untuk kasus meninggal dunia sendiri yang positif terpapar Covid-19 saat ini ada 79 orang di Kabupaten Cirebon. jumlah tersebut mengalami peningkatan ketimbang data kasus pada sehari sebelumnya.

Baca juga:

Viral Video Panas Mirip Gisel, Trending Topic di Twitter

Hendak Ngompreng, Bocah Tewas Terlindas Truk Semen di Jalan Layang Pegambiran

Viral, Capres Amerika Joe Biden Kutip Hadis Nabi Muhammad SAW

Kabag Humas Pemkab Cirebon, Nanan Abdul Manan kepada Radar, mengatakan, saat ini terus dilakukan tracing dan tracking sebagai langkah pencegahan dan memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

\"Kita masih terus melakukan tracing dan tracking. swab test massal pun masih terus kita lakukan. Data saat ini ada penambahan 33 kasus baru,\" ujarnya.

Nanan pun meminta agar masyarakat terus meningkatkan kewaspadaan dengan selalu menerapkan protokol kesehatan dalam kehidupan sehari-hari dengan selalu mengenakan masker, rajin mencuci tangan dan menjaga jarak serta tidak berkerumun.

\"Kalau protokol ini dilaksanakan dengan baik saya yakin kita bersama bisa menekan angka penambahan kasus setiap harinya,\" imbuhnya.

Penambahan kasus terkomfirmasi Covid-19 kali ini paling banyak berasal dari pasien suspect yang menunjukkan gejala klinis. Setidaknya ada 24 kasus positif yang berasal dari pasien suspect.

\"Untuk penambahan kali ini ada yang berasal dari riwayat perjalanan, konfirmasi kontak erat, dan pasien suspect,\" bebernya.

Sementara itu, untuk tambahan kasus meninggal dunia berasal dari Kecamatan Gebang dengan usia 69 tahun berjenis kelamin perempuan. (dri)

https://youtu.be/uLXKYmyV_GY

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: